Cerita Seram – Aku seorang karyawan disebuah perusahaan biro jasa iklan. Yah, bisa dibilang aku adalah pekerja yang cukup sibuk, dan kesibukanku itu membuat hidupku terasa hampa, hari-hari yang kulalui selalu ku lewati dengan aktivitas yang sama. ...
Tag: Cerita Seram
Join with us
Cerita Hantu – Aku menjadi orang terakhir lagi yang berada di kantor. Waktu menunjukan pukul 19:31, bukannya pulang, aku malah berdiam diri sambil menggenggam sekotak penjepit kertas di depan pintu lift.
“Hey, Ikut naik nggak?” tanya Rio, dia menekan tombol tahan pintu di lift untukku. dan di belakangnya berdiri Jason, Stela , dan Richard yang sudah pasti semuanya memasang tampang lesu diwajahnya lantaran sudah capek bekerja seharian.
Waktu pertama kali, Aku hendak berkata “iya”, namun aku mengingat bahwa aku harus melakukan program dietku untuk menurunkan berat badan, jadi aku merubah pikiranku dan berkata “Makasih, tapi aku akan turun lewat tangga saja”.
Dan kali ini, aku tak berkata apa-apa.
“Terserah deh” Ucap Rio pada akhirnya, seolah-olah aku telah mengatakan sesuatu. Dan akhirnya dia melepaskan tombolnya, pintu lift pun kemudian menutup.
Kulempar sekotak penjepit kertas yang kugenggam sedari tadi kedalam lift sebelum pintu lift itu benar-benar tertutup. Seketika benda itu terlembar ke sudut lift, tutupnya terbuka dan penjepit kertas di dalamnya terlempar keluar berserakan.
Akhirnya disinilah aku, berdiri dalam kesendirian, lagi.
Alih-alih berpikir bahwa kelakuanku aneh, mereka malah sama sekali tidak sadar dengan apa yang kulakukan. Sudah sering aku melakukan percobaan itu, jadi akupun memaklumi jika mereka tidak bereaksi apa-apa dengan segala yang kulakukan.
Bahkan aku sudah tidak heran lagi melihat kotak penjepit kertas yang kulemparkan tadi muncul kembali di meja kerjaku tampak seperti tidak pernah kusentuh sama sekali.
Percobaanku yang lain pun tidak menghasilkan hasil yang berbeda. Ku tahan pintu lift, aku bahkan berteriak dan memohon, aku juga sampai menarik kasar lengan Rio, tapi hasilnya tetaplah sama.
Tak seorangpun dari mereka yang merespon, lalu semuanya akan kembali terulang dan aku akan selalu berakhir sendirian disini. Setidaknya hingga lift itu tiba dan Rio kembali mengajakku ikut seperti sebelumnya.
Terus-menerus kucoba, dan sekarang aku sudah lelah. Namun tidah ada hal lain yang bisa kulakukan disini. Radio, telepon. semua alat komunikasi dan bahkan alarm kebakaran tidak berfungsi, begitu juga dengan komputer, semuanya mati.
...
What iF ?
Cerita Seram – Ya baiklah, kali ini aku hanya sedang penasaran, “Bagaimana Jika?” kamu berada di situasi seperti yang akan kuceritakan dibawah ini.
Tuliskan jawaban kamu di kolom komentar. Aku akan sangat senang membaca semua jawaban dan pendapat kalian. ...
Pintu Geser
Cerita Hantu – Anakku tiba-tiba berlari ke kamarku ketika aku sedang santai dikasurku yang nyaman. Ia menutup pintu geser kamarku dan memeganginya agar tidak terbuka.
“Nak, apa yang kau lakukan ?” Tanyaku heran.
Ia diam saja sambil mengatur nafasnya yang terengah-engah. ...
Peramal
Cerita Misteri – Di sebuah hiruk-piruk pasar malam yang ramai, datanglah seorang pemuda bersama teman-temanya. Pemuda tersebut dalam keadaan mabuk setelah berpesta semalaman suntuk.
Setelah berpisah dengan teman-temannya, dia pun memutuskan untuk pulang, namun di tengah perjalanannya pulang ia tidak sengaja melihat sebuah tenda. ...
Wanita kedua
– Cerita Seram –
Masalah terbesarku kini akan selesai. Aku tersenyum puas sambil menuangkan serbuk racun ini dan melihatnya larut perlahan di dalam cairan minumannya.
Aku sudah sangat berbaik hati mengizinkan dia untuk tinggal dirumahku dikala dia tidak memiliki tempat untuk bertahan hidup. Namun alih-alih berterima kasih kepadaku, ia malah mengkhianatiku. ...
Anak yang berantakan
Cerita Hantu – Riana berjalan melewati kamar anaknya Thomas, di siang hari. “Ugh, Kamarnya bau sekali, benar-benar jorok anak ini. Apa mungkin ini karena dia sedang masuk masa remajanya?” pikir Riana.
Riana memasuki kamar anaknya, dia melihat betapa berantakannya kamar tersebut. “Kenapa bisa berantakan seperti ini, padahal dia begitu rapi sebelum masuk SMP” pikir Riana. Dia melihat banyak sekali makanan sisa, tumpukan baju kotor, sisa minuman dan lainnya dan yang paling mengejutkan dia melihat sebuah botol air berisi air seni yang sangat bau. Tapi bau ini…. “Dari mana asal bau ini, bau yang sangat busuk sekali” Riana berpikir. Dia terus menyusuri kamar sampai ke bagian lemari baju, Bau yang semakin tajam mencuat dari lemari tersebut. “Apakah anakku sedang depresi?” Riana berpikir, “Aku akan suruh dia bersihkan apapun yang ada di lemari ini sepulang sekolah. Aku tak peduli apapun yang ada didalamnya”. Dia menyingkirkan tumpukan baju yang menggunung di depan lemari, dan membuka lemarinya. Dia melihat sesuatu yang merubah hidupnya, dia menutup matanya kemudian membukannya kembali. Dan disitulah dia melihat mayat anaknya menatap dia dengan mata terbuka. “A..Astaga!!”, teriak Riana Riana berpikir, “Su.. sudah berapa lama meninggalnya?? mingguan?? Bulanan?? kulitnya saja sudah pucat dan menggembung.” Bau busuknya hampir membuat dia tidak bisa bernafas. “Ta..tapi ini mustahil, Aku baru saja memberikan dia uang jajan pagi ini” gumam Riana. Riana tahu ini semua bukan mimpi, Dia menatap mayat anaknya sambil melamun, hingga.. “Ma!! Aku Pulang !!”, teriak Thomas dari dapur.Baca juga: Cerita Seram – I Got You ...
Lantai 100
Cerita Seram – Pada liburan musim panas, ada empat orang sahabat yang pergi jalan-jalan. Mereka menginap di sebuah hotel mewah saat mampir di kota besar.
yang lebih hebatnya lagi mereka mendapatkan kamar di lantai 100. Mereka pun sangat senang dengan pemandangan dari atas sana. ...
I Got You
Cerita Misteri – Hari ini adalah hari yang sangat melelahkan dan membuat penat. Aku memutuskan untuk tak langsung pulang ke rumah, aku membelokan kakiku ke sebuah cafe yang terlihat tidak terlalu ramai untuk sejenak merilekskan diriku dengan secangkir kopi. ...
Supir Taksi
Cerita Hantu – Tidak ada yang spesial dalam hidupku, hanya seorang pengemudi taksi yang menjalankan hidup yang membosankan. Dengan aku yang sebagai supir taksi kerjaanku hanya pergi dari satu tempat ke tempat lainnya mencari penumpang tanpa arah yang jelas. ...